My Blog Viewers :)

Rabu, 31 Maret 2021

Zona 3 Selam Palung Laut ------- Materi 6 : Ibu Profesional dan Empat Keterampilan Dasar menjadi Orang Tua

         Ekspedisi Samudera telah dimulai. Ombak besar alhamdulillah telah saya lalui, gelang jelajahpun telah saya dapatkan.    Kini, kapal jelajahpun telah meninggalkan pelabuhan,samudera luas kini mengelilingi saya dengan ombak yang tak henti menerpa kapal jelajah.  Di fikiran saya hanya,"apakah saya siap untuk menyelami Samudera Amarta yang menyimpan banyak harta karun?"  Bismillah bersama SahabatWI saya siap dipandu untuk mendapatkan perbekalan yang pas.

source : google

 Ibu Profesional dan Empat Keterampilan Dasar menjadi Orang Tua
 oleh : Ressy Laila Untari Ningsih

❤ Pengertian Ibu menurut KBBI :vvv
1.  Perempuan yang telah melahirkan seseorang
2.  Sebutan untuk perempuan yang telah bersuami
3.  Panggilan yang takzim kepada perempuan baik yang sudah bersuami maupun yang belum
4.  Bagian yang pokok (besar, asal, dan sebaginya):--jari
5. Yang utama diantara beberapa hal lain: yang terpenting; --negeri;--kota

❤ sedangkan pengertian profesional menurut KBBI :
1.  Bersangkutan dengan profesi
2.  Memerlukan keahlian khusus menjalankannya ; ia seorang juru masak --;

Ibu profesional adalah seorang perempuan yang bangga akan perannya sebagai pendidik utama dan pertama bagi anak-anaknya. Senantiasa memantaskan diri dengan berbagai ilmu,agar bisa bersungguh-sungguh mengelola keluarga dan mendidik anaknya dengan kualitas yang sangat baik.  Mengapa kita harus menjadi Ibu Profesional? Karena Amanah dari Allah yang diberikan kepada kita, saat kita menjadi ibu, istri maka ada amanah yang dititipkan kepada kita yang tentu saja kelak akan dimintai pertanggung jawabannya.  Lalu kenapa harus menjadi yang profesional ? Karena zaman berubah, maka akan ada transformasi peran orang tua.  Seperti yang pernah kita dengar," Didiklah anakmu sesuai dengan zamannya, karena mereka hidup bukan di zamanmu" (Ali bin Abi Thalib Ra). Maka ada ikhtiar dari Ibu profesional untuk mewujudkan itu semua dengan :

4 Keterampilan Dasar Orang Tua :

1.  Belajar mengelola Mental Stage
    Dalam diri kita ada 3 sisi (anak-anak, dewasa, orang tua). Nah yang sisi anak-anak contohnya merajuk, ketidakberdayaan, kemudian jika memiliki keinginan harus  saat itu juga.  Sisi dewasa bicara sesuai fakta, berbicara mengenai problem solving, dan sisi orang tua seperti melindungi, menasehati.  Sebagai orang tua kita harus belajar menempatkan mental stage itu, sehingga tidak setiap hari kita berada di posisi orang tua terus, anak anak terus, maupun bersikap dewasa terus.  Caranya dengan menanyakan kepada anak, teman seperti apa yang mereka sukai dan teman seperti apa yang tidak mereka sukai. 
 
Source : google 

2.  Belajar Komunikasi Sebaya
       

Kita sesuaikan dengan tahapan usia / situasi anak kita. Ciri utama dari komunikasi sebaya adalah belajar dan mau untuk mendengarkan anak, belajar menggunakan bahasa yang biasa anak kita gunakan, bahasa yang mudah mereka pahamim sehingga kita bisa klik dengan anak kita.  Ciri lainnya menggunakan cara berfikir (sudut pandang) anak-anak kita serta memberikan feedback yang mereka sukai.

                            Source : Google 
3.  Belajar Selalu Updating Status
        Anak-anak tidak menyukai orang tua yang kadaluarsa, maka kita harus selalu belajar untuk mengupgrade kualitas diri kita.  "Jangan kalah dengan rasa malas kita" adalah salah satu mantra di Ibu Profesional.

4.  Belajar untuk Apresiasi  bukan Evaluasi
        Mantra Ibu Profesional lainnya adalah : Banyak Main Bareng, Banyak Ngobrol Bareng, Banyak Beraktivitas Bareng.

❤❤❤❤❤❤❤❤❤❤❤❤❤❤❤❤❤❤❤❤❤❤❤❤❤❤❤❤❤❤❤❤
        Ombak telah saya taklukkan 🌊 Kapal jelajahpun telah meninggalkan pelabuhan, Samudera luas kini mengelilingi saya dengan ombak yang tak henti menerpa kapal jelajah.  Saya siap unutk menyelami samudera Amarta yang menyimpan banyak harta karun.  Kini saya bersiap untuk harta karun di misi 6.

Zona 3 : Ekspedisi Mengarungi Samudera
Misi 6 : Palung Laut

        Makna Ibu Profesional Kebanggan Keluarga versi saya adalah ibu sebagai individeu, istri dan orang tua yang dapat menjalankan perannya secara seimbang.  Termasuk bagaimana dia menjalankan perannya sebagai Hamba Allah, semua berjalan beriringan tanpa harus ada yang dikalahkan.   Tidak harus sempurna, karena pada hakikatnya nanti akan ada celah dalam prosesnya cukup menjadi versi terbaik dari diri kita sendiri dan memaksimalkan potensi yang kita miliki.  Seimbang bukan berarti menjalankan semua peran itu dalam porsi yang sama besarnya, tapi ibu bisa menyusun prioritas dan membagi porsinya sesuai situasi dan kondisinya.
            Ibu adalah seorang hamba Allah yang setiap hari wajib menjalankan segala perintah-Nya dan menjauhi larangan-Nya. Seorang hamba yang selalu ingin menjadi hamba yang memiliki kedekatan dengan pencipta_Nya, berusaha menjadi hamba yang dicintai dengan segala amal ibadah terbaik, kebaikan dan kebermanfaatan yang terbaik yang diberikan pula untuk sekitarnya.  Ibu adalah seorang istri, yang tugas utamanya menaati, melayani, dan mendampingi suami. Berusaha mendapatkan ridha suami, dan bekerja sama untuk mewujudkan kehidupan pernikahan yang sakinah, mawaddah, warahmah.  Ibu adalah sosok perempuan sabar, kuat, tidak pernah sakit, wonder woman yang menghadirkan kebahagiaan, keceriaan, sahabat, pelindung dan pendengar untuk anaknya.  Maka benar apa yang dikatakan Baginda Nabi Muhammad saw bahwa ,"Surga itu beradadi telapak kaki ibu" bagaimana seorang ibu yang mengorbankan nyawanya untuk keberlangsungan hidup anak serta keluarganya.  Maka patutlah pula Rasulullah mengatakan ,"Ibu...ibu...ibu...Ayah" karena ibu juga termasuk anak dari ibunya, yang sebelum di pinang oleh suaminya baktinya ada pada orangtuanya pula.   Saat ini saya masih banyak salah dan kurangnya dalam setiap peran yang saya jalankan. Oleh karena itu, melalui perkuliahan di Institut Ibu Profesional ini saya harap saya bisa belajar banyak dan bisa menjadi Ibu Profesional Kebanggaan Keluarga bagi keluarga kecil saya ini. Aamiin.
#Misi6
#PenjelajahSamuderaAmarta
#Matrikulasi9
#InstitutIbuProfesional
#SemestaKaryaUntukIndonesia
#InstitutIbuProfesionalForIndonesia







Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Mohon masukkan komentar, saran dan kritik kalian ya :) Terima kasih sudah berkunjung :)